Kamis, 28 April 2016

Brownies Homemade

Brownies homemade ♡♡♡

Istilah brownies banyak digunakan untuk menyebut berbagai jenis kue coklat.. apapun itu yang penting ada coklatnya maka disebut brownies. Padahal itu keliru. 

Sependek pengetahuan saya, brownies adalah kue yang tidak mengembang. Resep “brownies” saya kemarin-kemarin serasa abal-abal dibanding rasa dari brownies ini. Proses pembuatan brownies tidak mengenal istilah ‘kukus’. Kue ini haruslah dioven -jika mau merujuk ke resep brownies asli. 

Teksturnya chewy, fudgy, legit. Tanpa pengembang atau proses pengocokan menggunakan mikser sama sekali. Saya pun hanya menggunakan sendok untuk mengaduknya. 

Dicoba ya, enak dan mudah lo. :)

***Just Brownie***
by Rina Laurence

Bahan-bahan:
250gr Dark compound chocolate dicincang 
½ C (110gr) Mentega/margarin
½ C (110gr) Gula kastor
2 butir telur segar besar (130gr)
½ C (60gr) Terigu serba guna

Cara membuat:
-Double boil coklat dengan mentega di api kecil sampai agak lumer. Matikan kompor, aduk cepat sampai benar-benar larut.
-Masukkan gula lalu aduk lagi sampai agak larut. Diamkan sampai hangat kuku.
-Masukkan telur satu persatu, aduk rata setiap telur dimasukkan.Terakhir, masukkan terigu lalu aduk rata.
-Tuang ke loyang brownie 20x10x4 berlapis aluminum foil. Panggang di 160°C sekitar 20 menit.
-Lebih nikmat setelah diinapkan semalaman di lemari es.
Brownies homemade ♡♡♡
       Istilah brownies banyak digunakan untuk menyebut berbagai jenis kue coklat.. apapun itu yang penting ada coklatnya maka disebut brownies. Padahal itu keliru.
       Sependek pengetahuan saya, brownies adalah kue yang tidak mengembang. Resep “brownies” saya kemarin-kemarin serasa abal-abal dibanding rasa dari brownies ini. Proses pembuatan brownies tidak mengenal istilah ‘kukus’. Kue ini haruslah dioven -jika mau merujuk ke resep brownies asli.
       Teksturnya chewy, fudgy, legit. Tanpa pengembang atau proses pengocokan menggunakan mikser sama sekali. Saya pun hanya menggunakan sendok untuk mengaduknya.
Dicoba ya, enak dan mudah lo. :)
***Just Brownie***
Bahan-bahan:
250gr Dark compound chocolate dicincang
½ C (110gr) Mentega/margarin
½ C (110gr) Gula kastor
2 butir telur segar besar (130gr)
½ C (60gr) Terigu serba guna
Cara membuat:-Double boil coklat dengan mentega di api kecil sampai agak lumer. Matikan kompor, aduk cepat sampai benar-benar larut.
-Masukkan gula lalu aduk lagi sampai agak larut. Diamkan sampai hangat kuku.
-Masukkan telur satu persatu, aduk rata setiap telur dimasukkan.Terakhir, masukkan terigu lalu aduk rata.
-Tuang ke loyang brownie 20x10x4 berlapis aluminum foil. Panggang di 160°C sekitar 20 menit.
-Lebih nikmat setelah diinapkan semalaman di lemari es

Tidak ada komentar:

Posting Komentar